Kasus dugaan pemerkosaan oleh dokter PPDS anestesi picu ketidakpercayaan terhadap tenaga medis – ‘Saya trauma ditangani dokter laki-laki’

Kasus dugaan pemerkosaan oleh dokter PPDS anestesi picu ketidakpercayaan terhadap tenaga medis – ‘Saya trauma ditangani dokter laki-laki’


Polda Jabar saat menghadirkan tersangka Priguna Anugrah Pratama

Sumber gambar, ANTARA/Rubby Jovan

Keterangan gambar, Polda Jabar saat menghadirkan tersangka Priguna Anugrah Pratama atas kasus dugaan kekerasan seksual terhadap keluarga pasien di Bandung, Jawa Barat, Rabu (09/04).

Kasus dugaan pemerkosaan yang dilakukan dokter Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) anestesi, Priguna Anugrah Pratama, disebut telah mencoreng dunia kedokteran dan menyebabkan ketidakpercayaan masyarakat terhadap tenaga medis maupun rumah sakit, kata pengamat kesehatan.

Sebab profesi yang semestinya erat dengan rasa kemanusiaan justru bertindak sebaliknya. Akibatnya, muncul syak wasangka pada sejumlah pasien rumah sakit bahwa mereka mungkin pernah mengalami pelecehan ketika dalam pengaruh obat bius atau saat tak sadarkan diri.

Kekhawatiran itu menghinggapi Rina—identitas disamarkan untuk melindungi privasi. Pasalnya ia mengaku pernah dilecehkan secara seksual oleh seorang dokter beberapa tahun silam.

“Kejadian ini memicu kecemasan saya lagi. Saya pernah dibius total dan jadi mikir apa saya pernah mengalaminya lagi?” ujarnya gelisah.



Sumber

Basa Juga